Entertainment · International · KPop · Music

Versi Terbaru Lagu Lie – Jimin BTS Karya Produser Docskim Disebut ‘Lebih Indah’

Produser yang kerap bekerja bersama tim Big Hit Entertainment dalam membuat lagu-lagu BTS, Docskim mengunggah aransemen lagu Lie – Jimin versi terbaru melalui media sosial miliknya.

Lagu hits yang masih sangat populer meski telah dirilis sejak bertahun-tahun lalu, ‘Lie’ merupakan salah satu lagu terbaik yang dinyanyikan oleh member grup KPop BTS, Jimin.

Dirilis pada tahun 2016 lalu, lagu bertajuk ‘Lie’ merupakan salah satu lagu yang termasuk ke dalam album grup BTS, Wings.

Menjadi lagu solo Jimin dalam album tersebut, Lie memiliki keunikan tersendiri yang membuatnya masih sangat sering didengar oleh penggemar musik KPop hingga tahun 2021.

Dengan aransemen dan beat yang kuat, Lie menonjolkan kemampuan vokal Jimin dan mengekspresikan perasaan mendalam dalam nada maupun liriknya sehingga menjadi daya tarik bagi ARMY.

Pada 11 Februari 2021, produser yang kerap bekerja bersama tim Big Hit Entertainment dalam membuat lagu-lagu BTS, Docskim mengunggah aransemen lagu Lie versi terbaru melalui media sosial miliknya.

Dalam versi aransemen yang dibuat olehnya, produser Docskim melakukan berbagai perubahan, perbaikan, dan pembaruan terhadap instrumen lagu Lie.

Meski banyak pembaruan dan perubahan yang ditambahkan, versi terbaru Lie yang dibuat olehnya tidak mengubah vokal Jimin dan tetap menggunakan rekaman suara dari versi aslinya.

Perubahan yang diberikan prosedur Docskim dalam lagu tersebut dapat terdengar jelas oleh para pendengar, bahkan sebagian pendengar mengungkapkan bahwa aransemen yang dibuatnya membuat suara Jimin terdengar lebih menyatu dengan indah.

“Ini menakjubkan, saya suka beberapa bagian lagu ini ditingkatkan dan diperbarui, saya juga suka bagaimana indahnya suara Jimin menyatu dengan instrumen tambahan,” tulis pengguna Twitter @vantesprod dalam unggahan Docskim.

Selain itu, melalui media sosialnya, produser Docskim juga mengungkapkan bahwa pembuatan versi aransemen lagu Lie terbaru ini didedikasikan olehnya untuk ibundanya tercinta.

Usai diunggah di media sosial, karyanya pun lantas mendapatkan banyak pujian dari banyak fans yang mendengarkan masterpiece tersebut dan berpendapat bahwa ibunya pasti bangga terhadapnya.

Sebagai salah satu member terpopuler dari grup BTS, Jimin kerap kali menghebohkan internet dengan bakatnya maupun tingkah gemasnya.

Beberapa waktu lalu, Jimin yang muncul kembali setelah lama tidak terlihat di Weverse membuat aplikasi media sosial itu sempat mengalami eror di sebagian perangkat karena banyaknya ARMY yang mengakses secara bersamaan.

Dengan dirilisnya, versi lagu Lie dari Jimin BTS terbaru oleh produser Docskim, mungkin tidak akan membutuhkan waktu lama hingga nama Jimin kembali menjadi trending topic di media sosial.

Bagi ARMY yang ingin mendengarkan versi terbaru lagu Lie Jimin BTS, lagu tersebut dapat diakses melalui kanal YouTube dan SoundCloud Docskim.***

Leave a comment